Jalan-Jalan

Menyusuri Keindahan Kebun Mawar Situhapa, Garut

Bismillahirrahmanirrahim,

Mari lanjutkan kisah bobo manja di Kebun Mawar Situhapa, Garut. Sekarang adalah saatnya mengelilingi kebun seluas 5 hektar ini. Sejujurnya aku gak membayangkan kalau ternyata tempat ini seluas itu. Kemarin sore, setelah check in, aku sempat mengintip sebentar, dan kirain gak luas-luas banget. Tapi ternyata setelah sarapan dan mulai berkeliling menikmati kebun ini, ternyata sangat luas. Dan gak cuma ada bunga mawar aja.

Keindahan Kebun Mawar Situhapa, Every Spot is Instagramable

Selama berada di kebun mawar, aku dimanjakan dengan pemandangan eksotis dengan hamparan berbagai jenis bunga. Udara sejuk dan segar khas pegunungan juga sangat lekat dan dapat kita rasakan disini, mengingat lokasinya yang berada pada ketinggian 1150 mdpl. Di beberapa spot kebun mawar ada kursi-kursi cantik yang mengingatkan aku pada salah satu scene film Notting Hill.  Selain itu ada juga kebun maze yang terbuat dari pepohonan rapat serta tinggi.

Siapkan memori kamera, karena setiap sudutnya pasti akan menjadi tempat untuk kamu mengabadikan momen. Percayalah, every spot is instagramable  di sini. 

Kebun mawar ini terdiri dari dua jalur lintasan utama. Jalur pertama dimulai dari pintu masuk dan berakhir di tepi jurang dengan pemandangan langsung kota Garut. Sedangkan untuk jalur kedua dimulai dari kaki bukit dan mengarah ke Gunung Papandayan dan Pegunungan Darajat. Dan apakah aku  berhasil mengelilingi keseluruhan? Tentu saja tidak! Kaki baru terasa pegal-pegal efek dari Gunung Papandayan sehari sebelumnya. Akhirnya aku hanya sanggup berkeliling  mungkin hanya separuhnya.

Bahkan setelah berkeliling sekitar 1 jam,  akhirnya suamiku  menyerah dan kembali ke kamar untuk beristirahat. Sementara aku akhirnya berpetualang seorang diri bersama tripod dan tombol narsis kesayangan.

Rancangan tata letak taman bunga mawar ini berbentuk pulau-pulau yang membentuk zona-zona jenis tanaman tertentu. Antara lain zona mawar, zona azalea, zona begonia, zona cana, zona taman air dan zona tanaman-tanaman lainnya. Zona terbesar disini adalah zona tanaman mawar Damacena yang  berupa hamparan bunga mawar dengan aroma yang sangat wangi.

Harga Tiket Masuk Kebun Mawar Situhapa

  • Harga Tiket Masuk Senin – Sabtu: Rp 17.500/orang
  • Harga Tiket Masuk Minggu/Libur Nasional: Rp 22.500/orang

Tapi kalau kamu menginap di sini, tentunya kamu tak perlu lagi membeli tiket masuk.

Jam Buka Kebun Mawar Situhapa

  • Buka setiap hari dari jam 09.00 – 17.00

Sebelum pulang,  jangan lupa untuk beli oleh-oleh berupa produk-produk berbahan dasar mawar yang tersedia di area gift store. Mulai dari sabun juga lotion, ada banyak pilihan yang bisa kamu bawa pulang untuk dijadikan kenang-kenangan atau hadiah untuk orang tersayang.

Dengan harga tiket yang terjangkau dan keindahan alam yang memikat, Kebun Mawar Situhapa adalah destinasi liburan yang sempurna untuk keluarga, pasangan, maupun solo traveler. Jadi, jangan ragu untuk mengunjungi kebun ini dan buatlah kenangan indah di tengah pesona alam Garut yang memesona!

Recent Posts

Batik Sekar Kencana Lasem: Jejak Kenangan Bersama Pak Sigit Witjaksono

Selamat Hari Batik Nasional! Hari istimewa ini selalu mengingatkan aku betapa kayanya Indonesia dengan warisan…

4 days ago

Perjalanan Berkesan dalam Catatan Singkat

Setiap traveler yang memilih paket tour lengkap dari Angkasatour pasti memiliki cerita menarik dari perjalanan…

2 weeks ago

Pengalaman Pertama ke Gunung Bromo Bareng Exotic Bromo

Setelah sukses menjejakkan kaki di Gunung Papandayan (ceritanya bisa dibaca di sini atau versi reflektifnya…

3 weeks ago

Tenang Ada Sompo: Yuk Lepasin Kebiasaan Overthinking yang Nggak Sehat

Kayaknya aku tuh bisa banget dinobatkan sebagai ketua overthinker sedunia. Serius. Tiap hari, selalu ada…

2 months ago

Spam Calls Bikin Hidup Drama? Kenalan Sama Anti Nomor Modus dari IM3 Biar Tenang!

Ada satu hal yang bikin aku males angkat telepon belakangan ini, apalagi kalau nomornya asing.…

2 months ago

Road Trip Seru Tapi Was-Was? Mungkin Yang Kurang Bukan Camilan, Tapi Asuransi Kendaraan!

Ada sensasi yang nggak pernah gagal muncul setiap kali menempuh perjalanan jauh pakai kendaraan pribadi.…

2 months ago